Sejarah SkateBoard
tahun 1960an
skateboard petama dilahirkan pada pertengahan tahun antara 1940-1950 an ketika peselancar dari california ingin mencari sesuatu untuk dikendarai ketika air laut tidak berombak.papan pertama dibuat dengan papan yang diberi ban roller skate.
tahun 1970an
kemudian tahun 1970an frank nasworthty membuat ban skateboard dengan bahan polyurethane atau biasa dipanggil cadillac.dia berharap agar orang yang gemuk bisa membeli papan skate dan memakainya.Dengan adanya peluncuran ban baru tersebut ditahun 1970an.membuat popularitas skateboarding berkembang pesat lagi.Banyak perusahaan mulai memproduksi truck (gandar roda) dengan mendesain khusus untuk para skater.Pengusaha pabrik mulai mengadakan percobaan dengan mengabung bahan eksotik dengan metal , seperti fiberglas dan aluminium.para Skateboarders menerima keuntungan dari papan mereka yang diperbaiki dan mereka mulai menciptakan trik baru. beberapa Skater, khususnya Ty Page, Bruce Logan, Bobby Piercy, Kevin Reed, dan Z-Boys (dinamakan begitu karena toko lokal mereka bernama zephy shop) mereka mulai meluncur ditembok vertikal kolam renang yang dibiarkan kosong di masa kekeringan California 1976. ini asal mula trend vert di dunia skateboarding.
tahun 1980an
diPeriode ini dipicu oleh perusahaan skateboard yang dikelola oleh skateboarders. Fokus awalnya ialah di jalur vert yang melanda skateboarding. Penemuan no-hands aerial (nanti dikenal sebagai ollie) oleh Alan Gelfand di Florida pada 1976. dan perkembangannya penemuan grabbed aerial oleh George Orton dan Tony Alva di California.trick ini membuat para skater bisa melakukan perform di ramp vertical.
Karena kebanyakan orang tidak bisa membangun vert ramp atau tidak mempunyai akses ke ramp, bermain distreet/jalanan menjadi populer. Freestyle street seperti Rodney Mullen menciptakan banyak trick dasar,di antaranya trik dasar modern seperti impossible dan kickflip
Pengaruh freestyle street skating masih menjadi trend selama pertengahan 80an, tetapi street skating masih dilakukan di papan vert yang lebar dengan nose yang pendek. sakteboard pada tahun 1980an berkembang dengan cepat tetapi terhambat dengan akomodasi street skating.
tahun 1990an sampai sekarang digenerasi sekarang skateboarding didominasi dengan street skating .dengan lebar papan 7¼ sampai 8 inci dan panjang 30 sampai 32 inci.Ukuran roda relatif kecil agar papan terlihat lebih terang, dan agar roda berputar lebih cepat, dengan begitu membuat trik lebih mudah didapatkan. Bentuk kontemporer skateboard didapat dari freestyle papan 1980s dengan bentuk dan lebar relatif sempit yang sangat simetris. Bentuk ini sudah menjadi standar dipertengahan 90an.
Go Skateboarding Day dibuat pada tahun 2004 oleh kelompok perusahaan skateboarding untuk mempromosikan skateboarding dan menolong agar skateboarding lebih dikenal oleh dunia. dirayakan setiap tahun pada 21 Juni.
Tips Cara Bermain Skateboard Bagi Pemula
1. Perlengkapan Bermain Skateboard
Hal pertama yang harus kalian lakukan adalah mempunyai satu set skateboard dengan kualitas standard, di Palembang sendiri skateshopnya di distro Planet Palembang Square, Point Break Palembang Indah Mall dan di jalan Puncak sekuning gang Family I no 66 atau anda dapat memesan nya secara Online di Nightmare Skateboard Palembang. Harganya pun berkisar antara 800 rb sampai 2 jt rupiah. Memang olahraga seperti ini terbilang cukup mahal. Tapi anda dapat membeli peralatan skateboard satu-satu misalnya anda beli Truck atau deck nya dahulu. tapi apabila anda hanya ingin coba-coba anda dapat membeli satu set skateboard dengan harga 100 rb tetapi kualitasnya sangat rendah, tempat membelinya di Tokoh Spot.
Hal kedua, kalian harus menggunakan sepatu skate. Sepatu skate yang cocok untuk bermain skateboard adalah sepatu yang dibuat dengan alas rata dan besar sehingga dapat menginjak papan skateboard dengan baik, selain itu dapat memperkecil resiko terjadinya Cedera.
Hal ketiga, kalian juga harus menggunakan helm yang aman. Kalian mungkin jarang melihat skaters memakai Helm dan beranggapan bahwa memakai helm akan membuat anda terlihat lemah dan bodoh, tetapi apabila anda masih pemula sebaiknya anda menggunakan helm untuk mengantisipasi adanya kecelakaan pada saat bermain skateboard.
2. Keseimbangan dan Sikap
Membiasakan diri dengan skateboard sampai anda merasa nyaman. Anda dapat melakukan ini di lapangan rumput, pastikan masing-masing kedua kaki anda tepat di belakang dari skateboard deck. Sekarang cobalah untuk menyeimbangkan pada papan skateboard tanpa terjatuh. Cobalah melompat-lompat di papan skateboard, membiasakan dengan bentuk dan ukuran papan skateboard. Ada Dua cara sikap berdiri pada papan skateboard yaitu Goofy (Sikap dengan kaki kanan maju) dan Reguler (Sikap dengan kaki kiri maju). Menentukan posisi dimana anda merasa nyaman adalah yang paling penting. Jangan memutuskan posisi anda dengan meniru teman-teman anda. Jelajahi apa saja yang anda merasa nyaman karena kemampuan seseorang tidak bisa dipinjam, bukan. Jadi putuskan sendiri. Anda dapat memilih posisi umum yang biasanya dipakai dalam skating dengan kaki kiri maju atau posisi yang tak lazim dengan kaki kanan didepan. Beberapa orang dapat menemukan kenyamanan dengan posisi mendorong papan skateboard dengan tungkak kaki, bukan dengan tumit. Tentukan posisi yang paling nyaman dan mudah yang membantu menjaga keseimbangan dan laju pergerakan anda.
3. Mendorong, Berbelok dan Mengerem Skateboard
Mendorong papan skateboard mudah mudah sulit, pertama ambil posisi anda pada papan skateboard. Sekarang bayangkan kalau anda sedang berjalan. Letakkan satu kaki anda ke belakang dan mulailah mendorong. Kemudian kembalikan kaki anda ke posisi semula saat anda roll ke depan. Setelah merasa nyaman, mulailah mendorong dengan lebih kuat dan tekuk lutut anda sehingga dapat menyeimbangkan tubuh anda dengan baik. Jangan cemas dan takut tetapi anda harus berani dan mempunyai nyali yang tinggi. ketika anda berlatih mendorong skateboard dengan menekuk lutut, cobalah untuk menggeser berat badan anda ke sisi kanan untuk berbelok kekiri. Dan geser berat badan anda ke sisi kiri untuk berbelok kekanan. Ini tidak semudah kedengarannya, tapi jangan khawatir karena pada saat itulah tekad dan keyakinan anda akan membantu. Jika anda tidak mempelajari bagaimana mengerem skateboard, anda akan kebablasan dan menabrakan diri pada sesuatu. Setiap kali anda terjebak dalam situasi seperti ini cobalah melepaskan kaki belakang anda dan biarkan menjejak ke tanah. Anda juga dapat menggunakan tungkak anda bila merasa lebih nyaman. Cara menggunakan tungkak adalah dengan menyeret tungkak ketanah, dengan setengah kaki depan masih di papan. Praktekkan hal-hal di atas sampai anda dapat sempurna. Setelah anda mahir dengan langkah-langkah yang disebutkan di atas, anda dapat mulai berlatih beberapa trik skateboarding seperti Ollie. Ollie merupakan trick dasar, apabila anda telah menguasai ollie maka anda dapat memlakukan trick seperti kickflip, heelflip, 50-50, melon dll.
Saya harap semua keraguan kalian tentang bermain skateboard dapat terjawab. Jika anda menemukan kesulitan memainkan skateboard pada awalnya, jangan menyerah, Karena bermain skateboard harus mempunyai nyali yang besar apabila nyali anda tidak mempunyai nyali dan keberanian, anda tidak akan dapat menguasai trik dalam skateboard. Hal yang harus dilakukan untuk bisa maju dan maju adalah Latihan, latihan dan terus latihan sampai anda mengusai tricknya. Go Skateboarding Palembang !!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar